Kesehatan

Ciri-ciri Penyakit Kanker Pada Anak!

kanker pada anak

Ciri-ciri Kanker Pada Anak Yang Perlu Diwaspadai – Pada dasarnya penyakit kanker jarang dialami oleh para anak-anak, namun tidak ada salahnya orang tua berhati hati dalam menjaga para buah hati anda. Kanker yang terjadi pada anak sangat sulit sekali untuk dikenali.

Namun, penyakit ini memiliki beberapa ciri-ciri dasar yang dapat dikenali. Sebagai orang tua yang baik anda perlu memperhatikan ciri-ciri berikut ini, agar apabila anda terjangkit akan segera mendapatkan pengobatan. Penyakit ini memiliki ciri-ciri yang berbeda tergantung dimana letak penyakit ganas ini hinggap. Berikut ini merupakan ciri-ciri dasar penyakit kanker yang dapat anda kenali dan segera periksakan anak anda jika memiliki ciri-ciri berikut.

Apa Saja Ciri-ciri Penyakit Kanker Pada Anak Yang Perlu Diwaspadai?

  1. BB anak anda turun dengan drastis tanpa sebab

Jika buah hati anda secara mendadak mengalami penurunan berat badan drastis, anda perlu berhati-hati. Siapa tau ini merupakan pertanda awal munculnya kanker.

  • Sakit kepala yang sangat menyiksa

Sakit kepala merupakan penyakit umum yang sering terjadi pada manusia, namun jika anak anda mengalami sakit kepala yang berlebihan. Anda perlu waspada! Mungkin terdapat kanker di tubuh anak anda.

Apabila kepala si kecil mendadak sakit dan bersamaan dengan muntah, anda sebagai orang tua harus cepat periksakan anak anda. Mungkin saja itu merupakan pertanda kanker otak.

  • Muncul pembekakan di berbagai titik ditambah dengan rasa ngilu

Jika anak anda muncul bengkak di bagian sendi, tulang dan lain-lainnya. Sebaiknya anda harus memeriksakan si kecil ke dokter. Hal ini karena bengkak yang disertai nyeri merupakan salah satu ciri-ciri dasar munculnya kanker.

  • Muncul benjolan di tubuh secara tiba-tiba

Anda perlu berhati-hati jika anak anda muncul benjolan yang secara perlahan semakin besar. Sebab bisa saja benjolan tersebut merupakan penyakit ganas ini.

  • Memiliki stamina tubuh yang sangat lemah

Apabila si kecil tiba-tiba menjadi cepat lelah dari pada sebelumnya, anda perlu waspada. Sebab penyakit ganas ini memakai nutrisi yang ada di dalam tubuh untuk berkembang. Hal itulah yang menyebabkan para pengidap penyakit kanker akan mudah kelelahan.

Penyakit Kanker

Leave a Comment

Your email address will not be published.

You may also like